Charly S. Fitcher Dilantik Sebagai Kadis Perikanan Barru

    Charly S. Fitcher Dilantik Sebagai Kadis Perikanan Barru

    BARRU - Camat Soppeng Riaja Charly S. Fitcher, S.STP. M.Si., dilantik oleh Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M. Si., sebagai Kepala Dinas (Kadis) Perikanan Kabupaten Barru, di  Lantai VI Menara Kantor Bupati Barru, pada Jumat (2/9/2022).

    Charly dilantik bersama puluhan pejabat lainnya yang disaksikan langsung oleh Anggota DPR RI drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., selaku ketua TP PKK Barru, Sekda Barru Dr. Abustan AB., Kepala BKPSDM Barru Syamsir, S.IP., dan para undangan lainnya.

    Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh dalam sambutannya mengatakan bahwa pelantikan hari ini merupakan dukungan terhadap pelaksanaan reformasi birokrasi sebagai program strategis Nasional.

    ”Jumlah yang dilantik pada hari ini sebanyak 59 orang. Mudah-mudahan yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik. Pengisian jabatan dalam suatu organisasi merupakan hal yang biasa. Tujuannya tidak lain adalah mendorong terciptanya akselerasi pelayanan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan publik dalam rangka memenuhi tuntutan dan kebutuhan dalam suatu organisasi", kata Suardi Saleh.

    Suardi berharap agar para pejabat yang dilantik hari ini dapat betul betul menjalankan amanah dengan penuh rasa tanggung jawab.

    "Semoga saya tidak salah memilih para Pejabat yang dilantik pada hari ini", harap Bupati.

    (Ahkam)

    sulsel barru
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Admin Ajak dan Imingi Keuntungan, Nasabah...

    Artikel Berikutnya

    Gegara Komentar di WAG, Wakil Bupati Barru...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami