Anggota DPR RI Fraksi Nasdem Hasnah Syam Gelar Sosialisasi JKN-KIS di Kabupaten Barru

    Anggota DPR RI Fraksi Nasdem Hasnah Syam Gelar Sosialisasi JKN-KIS di Kabupaten Barru

    BARRU - Anggota DPR RI Fraksi Partai Nasdem drg. Hj. Hasnah Syam MARS., bekerjasama dengan BPJS Kesehatan menggelar kegiatan sosialisasi program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), di Baruga Singkerru Adae, Rumah Jabatan Bupati Barru, pada Selasa (14/9/2021).

    Kegiatan Sosialisasi ini dihadiri oleh Asisten II Pemkab Barru, Abdul Rahim S.IP. M.Si., Anggota DPRD Barru fraksi Nasdem Syahrul Ramdhani, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Parepare Natalia Panggelo, Camat Barru Andi Hilmanida S.STP., para Lurah/Kades se Kecamatan Barru.

    Dalam sambutannya, Hasnah Syam mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud kemitraan anggota DPR RI bersama BPJS Kesehatan demi kemaslahatan orang banyak.

    Menurutnya, Sosialisasi program JKN-KIS memang harus terus dilakukan supaya masyarakat lebih memahami. Maka langkah sosialisasi dapat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan informasi terkait pelaksanaan program JKN-KIS.

    “Agar seluruh masyarakat terjamin kesehatannya sesuai dengan amanat Undang-Undang, pemerintah menghadirkan Program JKN-KIS dengan BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara. Masyarakat jangan takut untuk menjadi peserta, karena iuran dapat ditanggung oleh pemerintah pada segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) bagi masyarakat yang kurang mampu", kata Hasnah Syam yang juga Ketua PKK Barru, dihadapan para Staf Kelurahan dan Desa yang hadir sebagai peserta sosialisasi.

    Selain mengsosialisasikan Program JKN-KIS, Hasnah Syam juga mengajak masyarakat untuk dapat melakukan vaksinasi Covid-19 dan terus menjaga protokol kesehatan. Beberapa vaksinasi telah dilakukan dengan tujuan untuk mengurangi transmisi atau penularan virus Covid-19, menurunkan angka terkonfirmasi dan kematian akibat Covid-19.

    “Kita membantu semaksimal mungkin agar Kab. Barru segera mencapai herd immunity dengan vaksinasi sebanyak 70 persen masyarakat, " pungkasnya.

    Sementara itu, Asisten II Abdul Rahim S.IP. M.Si., yang mewakili Pemkab Barru dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas upaya dan inisiasi Anggota DPR RI Hasnah Syam.

    "Atas nama Pemerintah Kabupaten Barru kami sampaikan apresiasi dan terima kasih atas segala bantuan yang di berikan oleh ibu Hasnah Syam, " ungkapnya.

    Kepala BPJS Kesehatan Cabang Parepare Natalia Panggelo yang juga selaku narasumber dalam sosialisasi itu menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi program JKN-KIS ini perlu dilakukan agar semua kalangan masyarakat memahami betul maksud dan tujuan mengapa harus menjadi peserta dari Program JKN-KIS.

    "Dengan menjadi peserta program JKN-KIS, maka setiap peserta yang sehat akan bergotong royong membantu peserta yang sakit. Apabila taat membayar iuran tepat waktu dan menjaga kesehatan, maka dalam diri tiap-tiap orang tertanam rasa kepedulian terhadap sesama terutama yang mendapat musibah berupa sakit", tutupnya.

    (Red)

    Sulsel Barru
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Mantap, Persit Kck Cab XL Dim 1405 Parepare...

    Artikel Berikutnya

    Kombes Pol E. Zulpan: Jajaran Polda Sulsel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Suardi Saleh, Dokter Ulfah dan Andi Rusman Rustam Mencoblos di TPS 12 Sumpang Binangae

    Ikuti Kami